TIMIKA – Markas Koramil Jila di Kabupaten Mimika, Papua ditembaki oleh kelompok bersenjata. Ada TNI dikabarkan tertembak dalam peristiwa, Senin (9/3/2020).
Kependam Cenderawasih Kolonel Cpl Eko Daryanto saat dikonfirmasi membenarkan ada penembakan ke arah Koramil Jila. “Soal korban masih kita dalami dengan mengecek di lapangan. Sementara hanya ini informasinya," katanya seperti dikutip dari Sindonews.
Peristiwa tersebut menambah teror penembakan di wilayah Mimika. Pada Kamis 5 Maret lalu, Pos TNI di Banti, Distrik Tembagapura, Mimika juga ditembaki oleh Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB) – nama ditabalkan aparat keamanan untuk Organisasi Papua Merdeka (OPM)--.
Dua hari sebelumnya, Selasa 3 Maret, kelompok bersenjata juga menembak mobil patroli Polsek Tembagapura. Seorang polisi bernama Brigadir Andika Wally terluka akibat terkena serpihan dari tembakan tersebut.
Buntut dari penembakan tersebut, ratusan warga Tembagapura kini mengungsi ke Timika, Ibu Kota Kabupaten Mimika. Mereka mengungsi karena khawatir dengan keamanan dan baku tembak antara OPM dengan TNI-Polri.
(Salman Mardira)