SEOUL - Korea Utara memasang kembali pengeras suara penyiar propaganda lintas perbatasan dalam langkah terbaru yang menjauhi perjanjian perdamaian yang disepakati kedua Korea. Salah seorang sumber militer Korea Selatan mengatakan, langkah Pyongyang itu mendorong militernya untuk mengeksplorasi langkah-langkah serupa.
Ketegangan antara kedua Korea meningkat dalam beberapa pekan terakhir setelah Korut meledakkan kantor penghubung bersama di sisi perbatasannya, menyatakan diakhirinya dialog dan mengancam akan menggelar aksi militer.
BACA JUGA: Adik Kim Jong-un Ancam Luncurkan Aksi Militer, Korsel Sebut Situasinya "Genting"
Pejabat militer Korea Selatan mengatakan, Korea Utara terlihat memasang pengeras suara di dekat zona demiliterisasi yang diturunkan setelah kedua negara menandatangani perjanjian untuk menghentikan “semua tindakan bermusuhan” pada 2018.
"Kami juga mempertimbangkan untuk menginstal ulang pengeras suara kami sendiri," kata pejabat itu sebagaimana dilansir Reuters, Selasa (23/6/2020). "Tapi Korea Utara belum memulai siaran apa pun, dan kami baru saja bersiap untuk dapat menangkalnya kapan saja."
Seorang juru bicara di kementerian pertahanan Seoul menolak untuk mengonfirmasi tindakan Korea Utara tetapi mengulangi pada pengarahan rutin bahwa Pyongyang akan "harus membayar konsekuensinya" jika terus menentang upaya bersama untuk mendorong perdamaian.
Pyongyang mulai mengambil tindakan baru-baru ini ketika mengecam pembelot Korea Utara di Korea Selatan mengirimkan selebaran propaganda melintasi perbatasan.