Dramatis, Warga Gotong Royong Evakuasi Sapi Berbobot 550 Kg dari Septic Tank

Riski Amirul Ahmad, Jurnalis
Jum'at 21 Agustus 2020 14:44 WIB
Warga gotong royong evakuasi sapi yang terperosok ke septic tank sedalam 3 meter di Situbondo, Jatim, Jumat (21/8/2020). (iNews/Riski Amirul Ahmad)
Share :

Warga sekitar yang membantu sempat kewalahan karena tidak memiliki alat untuk evakuasi. Badan sapi yang jumbo dengan berat lebih dari 550 kilogram ini membuat mereka tak mampu mengangkat sapi di lubang sedalam 3 meter ini.

Upaya meminta bantuan dinas terkait seperti petugas BPBD dan Damkar Asembagus pun terkendala alat yang tidak dimilikinya. Beruntung ada truk tebu melintas dan seling baja yang dimilikinya akhirnya dipakai oleh warga untuk mengevakuasi sapi.

“Sapi lepas baru gali buat septic tank, jatuh ke dalam. Tiga meter (dalam septic tank-red),” kata pemilik sapi, Rahmat.

Setelah proses evakuasi selama lebih dari 3 jam, sapi jenis simental ini akhirnya berhasil diangkat dalam kondisi masih hidup. “(Evakuasi-red) susah banget daritadi pagi jam 06.00 ssampai hampir jam 09.00 WIB. Hampir 3 jam,” ujar Rahmat.

Baca Juga : Viral Chat Mahasiswa Vs Dosen 'Kok Kamu Atur Saya," Netizen: Gila Hormat!

Namun, kondsi sapi masih lemah dan beberapa bagian tubuhnya dimungkinkan terpelintir. Warga lalu memberi sapi dengan air agar bisa segera pulih dan untuk dipelihara lagi.

Baca Juga : Seorang Pengusaha di Papua Tewas Dipanah

(Erha Aprili Ramadhoni)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya