Pelaku Pungli Diduga Tewas di Tangan Polisi, Warga Sumut Ngamuk Blokir Jalan

Fachrizal, Jurnalis
Sabtu 26 September 2020 13:36 WIB
Warga Kabupaten Labuhanbatu Utara, Sumatera Utara melakukan aksi bakar ban (Foto: Fachrizal)
Share :

Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan mengatakan, sebelumnya salah seorang anggota Polsek Kualuh Hulu tertembak di bagian perut saat rebutan senjata ketika mengamankan pelaku pungli. Saat itu, ia hendak menangkapnya di Jalan Lintas Sumatera.

Akibat kejadian itu, korban mengalami luka serius di perut dan harus dirawat di rumah sakit. Peristiwa itu terjadi Rabu 23 September 2020 sekitar pukul 23.00 WIB di Perkebunan Membang Muda, Kecamatan Kualuh Hulu, Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Baca Juga:  Pangkas BLT Dana Desa Rp200 Ribu, 2 Perangkat Desa Terancam 12 Tahun Penjara

Kejadian itu bermula saat korban sedang patroli bersama seorang rekannya. Kemudian, mendapatkan informasi dua orang pelaku melakukan pungli terhadap kendaraan yang melintas di Jalinsum.

Usai kejadian tertembaknya bagian perut anggota Polsek Kualuh Hulu itu dan dilakukan perawatan di RS Bhayangkara di Medan dan operasi pengangkatan proyektil, kini kondisinya disebut telah stabil. Sementara terkait tewasnya pelaku pungli tewas di tangan polisi, Kapolres belum bersedia memberikan keterangan resmi.

(Arief Setyadi )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya