Viral Wanita Cantik Penjual Rujak, Pria Beli 3 Kali dalam Sehari

Asep Juhariyono, Jurnalis
Sabtu 14 November 2020 17:56 WIB
Tari Putri, wanita cantik penjual rujak viral. Foto: Asep Juhariyono
Share :

TASIKMALAYA - Tari Putri (26), wanita cantik penjual rujak jambu kristal di Jalan Re Martadinata, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, viral di media sosial.

Karena viral, lapak jualannya tiba-tiba dipenuhi pembeli sehingga omset naik drastis. Saat ini dirinya bisa menjual 100-120 kilogram jambu kristal pe rhari. Padahal sebelumnya tidak sebanyak itu.

Saat ditemui di pada Sabtu (14/11/2020), Tari menceritakan awal dirinya menjual rujak. Menurutnya ide membuka bisnis ini muncul saat dirinya suka membeli rujak jambu kristal di Jalan Cieunteung, Kota Tasikmalaya.

Saat itu Tari berfikir kenapa tidak jualan sendiri untuk membantu suami. Ide itu disampaikan dan ternyata sang suaminya setuju.

Lalu dengan modal Rp1,5 juta rupiah, dirinya membeli meja, etalase kecil, dan lain-lain untuk kebutuhan dagang.

 

Awalnya Tari hanya menyediakan stok jambu sebanyak 10 kilogram. Hari pertama ia terkejut ternyata karena usahanya ada di media sosial. “Ini di luar dugaan bangat karena aku ga nyangka bakal viral,” ucapnya.

Baca Juga: Viral Gadis Cantik Jualan Kopi demi Sang Ibu 

Keesokan harinya omset penjualan langsung naik hingga terjual 21 kilogram. Hari ketiga 30 kilogram, dan saat ini mencapai 100 hingga 120 kilogram.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya