Menurut monitoring prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) wilayah Sulawesi Utara khususnya di Kabupaten Bolaang Mongondow masih berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir hingga Senin (27/9) mendatang.
Berdasarkan kajian tingkat risiko bencana banjir bandang InaRisk BNPB, delapan kecamatan di Kabupaten Bolaang Mongondow masuk dalam kategori sedang hingga tinggi. Adapun wilayah kecamatan tersebut meliputi Kecamatan Dumoga Barat, Dumoga Utara, Dumoga Timur, Lolayan, Passi Barat, Bolaang, Lolak dan Sangtombolan.
Melihat hasil monitoring prakiraan cuaca BMKG dan analisis kajian risiko bencana banjir bandang InaRisk BNPB, maka diharapkan pemangku kebijakan di Kabupaten Bolaang Mongondow dan masyarakat untuk meningkatkan kesiapsiagaan serta mengambil langkah upaya mitigasi dari potensi bencana hidrometeorologi yang dapat dipicu oleh faktor cuaca.
Masyarakat juga diharapkan dapat mengikuti perkembangan prakiraan cuaca dari BMKG dan memonitor wilayah kawasan rawan risiko bencana melalui aplikasi InaRisk BNPB.
(Khafid Mardiyansyah)