Dua Bocah Tewas Tenggelam di Embung

edy gustan, Jurnalis
Minggu 26 September 2021 05:37 WIB
Ilustrasi (Foto: Shutterstock)
Share :

LOMBOK TENGAH - Dua bocah masing-masing bernama M. Zainul Fadli 5 tahun dan Alvian Mauliadi 4 tahun ditemukan tewas tenggelam. Warga Langgalawe Daye Desa Aik Bukaq, Batukliang itu tenggelam di Embung Batu Ngrengseng Sabtu 26 September 2021, pukul 12.14 Wita.

Kapolsek Batukliang Iptu Sri Bagyo mengatakan, kedua korban ikut Zulkifli (41), bapaknya yang bekerja di rumah Inaq Akil. Zulkiefli merupakan buruh bangunan yang saat itu tengah menyelesaikan pekerjaannya.

Sementara kedua anaknya bermain di dekat embung yang letaknya tidak jauh dari tempat bapaknya bekerja. Zulkifli sempat mengajak anaknya untuk makan siang. Namun keduanya menolak lantaran tengah asyik bermain.

“Selesai makan siang, bapak korban akan pulang dan mencari anaknya di sekitar lokasi tempat bekerja namun tidak ditemukan," ujar Sri Bagyo.

Baca juga: Tertidur Jelang Subuh di Masjid, Bocah Ini Disiram Air Panas hingga Wajahnya Melepuh

Zulkifli lantas mencari keberadaan anaknya dan bertanya kepada warga sekitar. Dia mendapat informasi bahwa anaknya terlihat bermain di sekitar embung.

Baca juga: Bocah di Medan Dicabuli 10 Pria, Korban Disekap hingga Disulut Api Rokok di Pikap

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya