Ia melanjutkan, dirinya akan tetap melaksanakan tugasnya sebagai Wakil Gubernur dari tempat isolasi. Ia memohon doa untuk dirinya dan warga yang sakit agar kembali sehat.
"Saya akan tetap bekerja dari tempat isolasi, atas nama keluarga, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk seluruh doa. Saya mohon, tolong doakan juga seluruh warga yang sakit agar kembali sehat, amiin," tuturnya.
(Erha Aprili Ramadhoni)