Chechnya adalah bagian dari unit penjaga nasional Rusia dan terkenal karena memerangi pemberontakan, menggunakan taktik brutal yang bahkan mengejutkan Rusia selama dua perang brutal melawan mereka pada 90-an.
Orang-orang Chechen telah dipekerjakan untuk memburu teroris di Suriah dan digunakan oleh Rusia untuk berperang di tempat lain, termasuk di Georgia. Mereka juga bertempur melawan pasukan Ukraina di Donbas ketika permusuhan dimulai di sana pada 2014.
Danilov mengatakan tim penyerang Chechnya tiba dalam dua kelompok, salah satunya pasukan pertahanan terlibat di Hostomel, dan yang lainnya sedang diawasi ketat oleh militer Ukraina. Dia juga mengklaim bahwa Ukraina telah diinformasikan mengenai regu pembunuh itu oleh sumber-sumber di dalam Layanan Keamanan Federal Rusia.
Sebelumnya, Zelensky mengatakan dalam pidatonya pekan lalu bahwa dia yakin telah dijadikan “target No.1” oleh pasukan Rusia. Dia telah menolak untuk dievakuasi dari Kiev, mengatakan bahwa “pertempuran ada di sini (Ukraina)”.
(Rahman Asmardika)