Biden Tuding Rusia Lakukan Genosida di Ukraina

Rahman Asmardika, Jurnalis
Rabu 13 April 2022 15:45 WIB
Kendaraan lapois baja pasukan pro Rusia di Mariupol, Ukraina, 12 April 2022. (Foto: Reuters)
Share :

LVIV - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengatakan untuk pertama kalinya bahwa invasi Moskow ke Ukraina sama dengan genosida. Sementara itu Presiden Vladimir Putin mengatakan bahwa Rusia akan "secara berirama dan tenang" melanjutkan operasi militernya dan mencapai tujuannya di Ukraina.

"Ya, saya menyebutnya genosida karena semakin jelas bahwa Putin hanya mencoba menghapus gagasan untuk bisa menjadi orang Ukraina dan buktinya semakin banyak," kata Biden kepada wartawan saat dia bersiap untuk naik ke Air Force One pada Selasa (12/4/2022).

Biden telah berulang kali menyebut Putin sebagai penjahat perang, tetapi menyampaikan pidato di pabrik etanol di Iowa sebelumnya pada Selasa, presiden AS meningkatkan retorikanya untuk menuduh Rusia melakukan genosida.

"Kami akan membiarkan pengacara memutuskan secara internasional apakah itu memenuhi syarat atau tidak, tetapi tampaknya seperti itu bagi saya."

Rusia membantah menargetkan warga sipil dan mengatakan tuduhan Ukraina dan Barat tentang kejahatan perang dibuat-buat.

Banyak kota tempat Rusia mundur di utara Ukraina dipenuhi dengan mayat warga sipil yang tewas dalam apa yang dikatakan Kiev sebagai kampanye pembunuhan, penyiksaan dan pemerkosaan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya