JAKARTA - Seorang awak kapal Indonesia bernama Surya Hidayat Pratama telah tiba dengan selamat di Jakarta, pada Senin 25 April 2022 setelah dibebaskan dari penahanan kelompok Houthi di Yaman selama 111 hari.
Keterangan dari Kementerian Luar Negeri, Surya, merupakan chief officer yang bekerja di kapal Rwabee berbendera Persatuan Emirat Arab (PEA).
BACA JUGA:Kapal Migran Terbalik di Lebanon, 6 Orang Meninggal Dunia
Sebelumnya, pada 3 Januari 2022 kapal Rwabee beserta seluruh awak kapal ditahan kelompok Houthi saat berlayar di perairan Al Hudaidah Yaman. Selama masa penahanan, kata Kemenlu RI, pihaknya beserta KBRI Muscat, KBRI Riyadh, dan KBRI Abu Dhabi mengupayakan pembebasan Surya melalui komunikasi dengan berbagai pihak.