BMKG Klaim Arus Mudik Lebaran 2022 Turun Polusi Udara di Jakarta

Binti Mufarida, Jurnalis
Rabu 25 Mei 2022 14:21 WIB
Illustrasi (foto: dok Okezone)
Share :

BMKG pun mengungkapkan, data di tiga lokasi pengamatan PM2.5 yaitu Kemayoran-Jakarta Pusat, Gambir-Jakarta Pusat, dan Kebayoran Baru-Jakarta Selatan menunjukan nilai konsentrasi PM2.5 yang tinggi pada H-1 hari lebaran. Kemudian konsentrasi harian PM2.5 mengalami penurunan di hari H lebaran.

“Penurunan signifikan terjadi di H+1 lebaran yang disertai dengan turunnya hujan sehingga dapat mengurangi konsentrasi dari PM2.5 baik di Kemayoran-Jakarta Pusat, Gambir Jakarta Pusat dan Kebayoran Baru-Jakarta Selatan,” kata BMKG.

Sementara, dari ketiga lokasi pemantauan tersebut, data konsentrasi PM2.5 harian pada lokasi Gambir-Jakarta Pusat cenderung lebih rendah jika dibandingkan dengan 2 lokasi lainnya (Kemayoran-Jakarta Pusat dan Kebayoran Baru-Jakarta Selatan).

“Dan dari periode pemantauan kualitas udara selama mudik lebaran, konsentrasi PM2.5 minimum terjadi pada tanggal 28-29 April 2022 di masing-masing ketiga lokasi,” kata BMKG.

BMKG mengatakan pada lokasi Kemayoran dan Gambir (Jakarta Pusat), konsentrasi minimum terjadi pada tanggal 29 April 2022. Sedangkan pada lokasi Kebayoran Baru (Jakarta Selatan), konsentrasi minimum terjadi pada tanggal 28 April 2022.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya