Kronologi Rampok Bersajam Satroni Rumah Mama Muda Berujung Diamuk Massa

Nandha Aprilia, Jurnalis
Kamis 16 Juni 2022 17:25 WIB
Ilustrasi. (Foto: Dok Okezone.com)
Share :

TANGERANG - Sebuah rumah didatangi tiga orang perampok berinisial SM, B dan I. Lokasi kejadian di kawasan Paninggilan, Ciledug, Kota Tangerang pada Rabu (15/6/2022) dini hari.

Aksi ini viral di media sosial, dengan salah satu tersangka berhasil diamankan da diamuk warga sekitar.

Kapolsek Ciledug Kompol Noor Maghantara menjelaskan kronologi kejadian. Saat itu korban yang merupakan seorang wanita, NE hanya berdua dengan anaknya usia 2 tahun di dalam rumah. 

“Jadi korban ini seorang wanita sedang tidur bersama anaknya. Pada saat itu, tiba-tiba saja pintu rumahnya diketok sekitar jam 1 malam,” ujarnya saat dihubungi, Kamis (16/6/2022). 

Dijelaskan Noor, ketika mama muda itu membuka pintu, tiba-tiba saja dia ditodong menggunakan pisau oleh dua orang laki-laki. 

Baca juga:  Polisi Kantongi Identitas Perampok di Dua Minimarket Jaktim

“Dan pas dibuka (pintu) dia langsung ditodong senjata tajam sama dua orang pria yang akhirnya masuk. Sedangkan 1 orang lainnya menunggu di depan rumah,” jelasnya. 

Kedua orang pelaku yang masuk ke dalam rumah yakni B dan I, sedangkan SM menunggu di depan.

Ketika di dalam, satu orang pelaku bertugas untuk menjaga korban, sedangkan pelaku lainnya mengambil barang berharganya.

Korban lantas berteriak untuk meminta pertolongan yang akhirnya membuat warga sekitar keluar rumah.

“Pada saat itu kan korban teriak, akhirnya warga keluar dan ketiga pelaku ini kabur. Yang satu (ngumpet) di kuburan sekitar, yang inisial SM (ketangkep) dan akhirnya diamuk massa,” paparnya. 

Beruntung, di kala itu ada anggota Polsek Ciledug yang melintas daerah tersebut yang kemudian pelaku pun diamankan ke Polsek Ciledug.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya