Bersama TNI dan Polri, Bobby Nasution Tegaskan Perang Terhadap Narkoba

Karina Asta Widara , Jurnalis
Jum'at 26 Agustus 2022 19:11 WIB
Bobby Nasution menyatakan perang terhadap narkoba dan tawuran yang terjadi di Kamtibmas Kecamatan Belawan
Share :

MEDAN – Wali Kota Medan Bobby Nasution menyatakan perang terhadap narkoba dan tawuran yang kerap terjadi dan mengganggu Kamtibmas di wilayah Kecamatan Belawan.

Sikap tegas disampaikan menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) disela-sela menyerap aspirasi masyarakat, Jumat kemarin. Pertemuan dihadiri Kapolres Belawan AKBP Faisal Rahmat, Danyon Marhanlan I Belawan Mayor (Mar) Indra Fauzi Umar, para OPD.

Dalam pertemuan ini ada tiga point yang menjadi pembahasan, diantaranya maraknya narkoba, tawuran dan persoalan banjir.

"Harus kita sepakati, tawuran dan narkoba harus kita perangi bersama. Sebab, mengatasinya tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah maupun aparat TNI dan Polri semata, warga harus ikut aktif mendukung. Jika ini dilakukan secara masig, saya optimis narkoba dan tawuran berhasil diberantas," kata suami Kahiyang Ayu tersebut.

Bagi anak-anak yang terlibat narkoba, Bobby menyarankan agar didorong untuk berwirausaha dengan memberikan pelatihan, bantuan modal hingga benar-benar berhasil sehingga produk yang dihasilnya dalam didaftarkan melalui E-Katalog Pemko Medan dan Pemko Medan menjadi pasarnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya