Santri Gontor Tewas Dianiaya, Ketua DPP Perindo Minta Masyarakat Tak Stigma Buruk Pesantren

Widya Michella, Jurnalis
Minggu 18 September 2022 19:07 WIB
Abdul Khaliq. (Foto: Youtube Perindo)
Share :

Walaupun begitu, kejadian yang terjadi di pesantren Gontor, Ponorogo tidak dapat dijadikan cerminan dari keseluruhan pesantren yang ada di Indonesia. Sehingga masyarakat diminta untuk tidak mengeneralisasi hal itu merupakan sesuatu yang lazim terjadi di pesantren.

"Kita harus bersikap adil dan proporsional dalam memandang kasus ini karena betapa pun yang namanya pondok pesantren Gontor itu adalah pondok pesantren yang tertua salah satu tertua di Indonesia dan sebelumnya telah melahirkan banyak alumni yang mapan dan kemudian berkiprah di republik ini,"kata dia.

Lebih lanjut, dia meminta agar masyarakat menjunjung tinggi nilai-nilai profesionalitas dalam memandang kasus tersebut. Di samping juga melihat keberlangsungan, kesinambungan serta masa depan pendidikan pesantren. 

"Jadi jangan karena kasus ini kemudian kita memberikan stigma bahwa pesantren sesuatu yang buruk. Oleh rena itu maka saya ingin kita semua memandang kasus ini secara adil dan profesional," ujarnya. 

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya