"Bisa jadi selama upacara-upacara ini, anggota keluarga atau pendeta yang melakukannya atas nama mereka, berusaha untuk membangkitkan ruh kerabat mereka yang sudah meninggal untuk meminta sesuatu, dan mencapai keadaan ekstase dengan menggunakan opium," kata Dr Ron Beeri dari IAA, dilansir dari BBC.
"Atau, ada kemungkinan bahwa opium, yang diletakkan di sebelah jenazah, dimaksudkan untuk membantu ruh orang tersebut bangkit dari kubur untuk mempersiapkan pertemuan dengan kerabat mereka di kehidupan selanjutnya."
Dua tahun lalu, para peneliti mengidentifikasi zat yang ditemukan di sebuah kuil berusia 2.700 tahun di Tel Arad sebagai kanabis.
Mereka mengatakan narkotika tersebut mungkin digunakan oleh orang Israel kuno dalam ritual keagamaan.
(Widi Agustian)