JAKARTA - Sebuah video yang menampilkan seorang driver ojek online (ojol) mengamuk kepada seorang pengemudi mobil, viral di media sosial. Video viral tersebut direkam oleh pengemudi mobil yang mengalami cek-cok dengan driver ojol tersebut hingga bahkan mengalami ancaman.
Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Pulogadung Iptu Wahyudi menjelaskan, jajarannya belum mendapatkan laporan soal itu. Padahal, peristiwa itu ditengarai terjadi pada Selasa kemarin (20/9/2022) sekira pukul 13.09 WIB.
BACA JUGA:Perihal Isu Penjegalan Capres, Pengamat : Tidak Efektif bagi Koalisi yang Sudah Terbentuk
"Senin ya? Belum ada laporan sama sekali, tetapi akan kami tindaklanjuti," ujar Wahyudi saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (22/9/2022).
Iptu Wahyudi menyampaikan, anggotanya akan segera menyeldiki guna mendalami latar belakang peristiwa tersebut.
"Kami kirim petugas di lapangan untuk cek," ujarnya.
BACA JUGA:Bupati Situbondo Sukses Raih Penghargaan Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2022
Untuk diketahui, video tersebut diunggah di media sosial oleh akun Instagram @jakinfo_. Menurut narasi akun tersebut, deiver ojol tersebut tidak terima karena diperingatkan oleh pengemudi mobil karena melawan arus lalu lintas.
"Mitra gojek laki-laki paruh baya membawa penumpang wanita tanpa helm, menerobos jalur sebaliknya yang berlawanan arah walaupun jalur dipisahkan oleh traffic cone, kendaraan mitra gojek berhenti menghalangi laju kendaraan saya, turun dari kendaraannya kemudian marah-marah," tulis narasi tersebut.