Humor Gus Dur: Status Kepresidenan dari Masa Bung Karno

Tim Okezone, Jurnalis
Sabtu 04 Februari 2023 05:05 WIB
KH. Abdurrahman Wahid. (Foto: Ist.)
Share :

JAKARTA – Presiden Ke-4 RI KH. Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dikenal gemar bepergian ke berbagai tempat dan negara di dunia. Bahkan, Gus Dur tak malu mengakui bahwa dirinya adalah seorang “presiden wisatawan”.

Dilansir dari buku “Mati Tertawa Bareng Gus Dur”, suatu ketika beliau mendapat kesempatan berpidato di Jerman, dalam sebuah acara yang diikuti oleh pendahulunya, mantan Presiden RI BJ Habibie.

Dalam pidatonya, Gus Dur berguyon, menyebutkan status presiden RI dari masa ke masa, mulai dari Ir. Soekarno hingga dirinya.

“Pak Karno itu Presiden yang negarawan, Pak Harto hartawan, Pak Habibie ilmuwan, sedang saya sendiri wisatawan,” ujar Gus Dur.

Komentar Gus Dur itu kemungkinan menjadi caranya menanggapi berbagai pernyataan, yang menyebutnya gemar melancong selam menjabat sebagai presiden.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya