Menko PMK: Tangani Masalah Papua Tak Bisa Jakarta atau Jawa Sentris

Binti Mufarida, Jurnalis
Rabu 13 September 2023 12:19 WIB
Menko PMK Muhadjir Effendy/Foto: Antara
Share :

 

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy menegaskan bahwa, dalam menangani masalah Papua khususnya kemiskinan tak bisa Jakarta atau Jawa sentris.

Lebih lanjut, Muhadjir juga menyoroti angka kemiskinan di Papua yang sulit turun. Dia pun menyinggung pejabat yang menggunakan kebijakan “helikopter”.

 BACA JUGA:

“Yang terjadi sekarang ini salah satunya kenapa di Papua (angka kemiskinan) tidak turun-turun. Itu karena dianggap sama aja menangani orang miskin di sini (Jakarta) dengan di sana (Papua),” kata Muhadjir saat membuka acara Seminar Nasional, di Gedung Heritage, Kemenko PMK, Jakarta, Rabu (13/9/2023).

“Kenapa begitu? Ya, yang membuat kebijakan enggak pernah ke sana. Jadi salah satu kelemahan yang paling berat negara kita ini adalah banyak sekali pejabat pembuat kebijakan yang dia menggunakan kebijakan helikopter. Jadi lihat dari jauh-jauh dan kemudian melihat, membandingkan, karena dia sudah biasa di Jakarta ya, sangat Jakarta sentris, atau Jawa sentris,” tambah Muhadjir.

Pada kesempatan itu, Muhadjir juga menyoroti ketimpangan di Indonesia khususnya sebagai negara Kepulauan. Bahkan, tambahnya, semakin ke timur Indonesia maka ketimpangan masyarakat semakin nyata, termasuk di Papua.

“Negara kepulauan juga membuat mobilitas penduduk menjadi sangat terbatas sehingga pemerataan penduduk juga tidak tercatat secara cepat. Semakin dan ada kecenderungan semakin ke timur semakin timpang kan. Semakin timur semakin timpang dan yang paling timpang tentu saja Papua,” kata Muhadjir.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya