DPW Jateng Bakal Sebar 1.000 Saksi ke TPS untuk Kawal Pemilu di Pati

Lazarus Sandy, Jurnalis
Minggu 01 Oktober 2023 18:35 WIB
Share :

PATI - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Perindo Jawa Tengah terus melakukan konsolidasi pemenangan jelang Pemilu 2024 mendatang dengan melakukan kunjungan ke kabupaten dan kota di Jawa Tengah.

Kali ini, Sekretaris DPW Partai Perindo Jawa Tengah, Bambang Anto Wibowo, atau yang akrab disapa BAW, menyambangi daerah pemilihan Jawa Tengah III tepatnya di Kecamatan Tayu yang merupakan Dapil 2 Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Didampingi pengurus DPD Partai Perindo Kabupaten Pati, dan bakal calon anggota legislatif, Bambang melakukan pembekalan kepada ratusan saksi yang akan mengamankan hasil suara di tempat pemungutan suara atau TPS.

Pembekalan ini dirasa penting, karena saksi yang akan dikerahkan untuk pengamanan suara Partai Perindo di dapil 2 lebih dari 1000 orang, dan akan disebar di tiap TPS.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya