Usai Olah TKP Siswa SD Jatuh di Sekolah, Polisi Dalami Dugaan Bully kepada Korban

Ari Sandita Murti, Jurnalis
Selasa 03 Oktober 2023 12:24 WIB
Ilustrasi (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Polisi membeberkan hasil olah TKP di kasus siswa SD berinisial SR jatuh dari sekolahnya di Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Salah satunya tentang meja yang dipakai korban untuk lompat.

"Dari hasil olah TKP kami, ada meja, itu memang posisinya berada di situ, jadi bukan almarhum itu mengambil, tapi memang meja itu berada di situ," ujar Wakasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, Kompol Henrikus Yossi pada wartawan, Selasa (3/10/2023).

Menurutnya, saat kejadian, korban diduga melompat dari meja yang posisinya telah ada di lokasi. Meja tersebut bukan diambil sendiri oleh korban dari dalam kelasnya untuk dibawa ke dekat dinding pembatas.

"Saat ini masih terus kami dalami perihal motif yang bersangkutan sehingga terjadi peristiwa tersebut. Kami bersama-sama dengan stakeholder kami, baik dari KPAI, UPTP3A, dan juga Peksos, bekerja untuk menyelidiki terkait peristiwa ini," tuturnya.

Dia menambahkan bahwa berkaitan isu bully pada korban hingga isu korban sempat menjerit di dalam toilet, polisi masih mendalaminya lebih lanjut. Salah satunya dengan memeriksa pihak keluarga korban nantinya.

"Setelah kami melakukan pemeriksaan terhadap keluarga akan mendapatkan informasi yang cukup signifikan, informasi yang banyak untuk membantu kami dalam proses penyelidikan perkara ini. Kami sangat terbuka bagi keluarga yang akan memberikan informasi, justru itu akan sangat membantu kami dalam melakukan penyelidikan perkara ini," katanya.

(Fakhrizal Fakhri )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya