JAKARTA - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto menanggapi perihal adanya informasi penggeledahan yang dilakukan di rumah pimpinan KPK, Firli Bahuri.
Dikabarkan penggeledahan tersebut diduga berkaitan dengan kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang kini dalam tahap penyidikan dan pencarian barang bukti.
“Begini, terkait penyidikan itu kan banyak hal yang dinamakan upaya paksa. Mana yang perlu, mana yang diinginkan, kita harus lengkapi administrasinya, baru kita laksanakan. Masih dalam proses,” kata Karyoto kepada wartawan, Rabu (11/10/2023).
Karyoto menjelaskan hingga saat ini pihaknya masih mendalami perkara tersebut. Karyoto mengatakan penyidik masih melakukan proses sejak kasus dugaan pemerasan itu naik ke tahap penyidikan.