Bangun Kolam Bioflok, Relawan Ganjar Ingin Berdayakan Masyarakat di Bandar Lampung

Arief Setyadi , Jurnalis
Senin 06 November 2023 21:02 WIB
Relawan Ganjar bangun kolam bioflok untuk budidaya Nila di Bandar Lampung (Foto: Ist)
Share :

LAMPUNG - Kelompok sukarelawan bakal calon presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Crivisaya Ganjar (Generasi alumni muda Universitas Sriwijaya (Unsri) dan Universitas Lampung (Unila) kembali menggelar program pemberdayaan masyarakat.

Mereka memberikan kolam bioflok untuk budi daya nila bagi warga di Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Kedaton, Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung pada Minggu 5 November 2023.

"Ada pembuatan kolam bioflok untuk masyarakat sekitar daerah ini yang memang kami coba untuk pemberdayaan masyarakat," kata Koordinator Wilayah Crivisaya Lampung, Alvin Alyonni dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (6/11/2023).

Menurut Alvin, pemilihan kolam bioflok karena praktis, fleksibel, dan peletakannya yang tidak perlu menggunakan lahan yang luas.

"Bioflok untuk pengelolaan lahannya sendiri lebih praktis dengan memanfaatkan media terpal. Untuk bioflok, hasil sisa pakannya itu bisa diolah lagi untuk pakan ikan itu sendiri," imbuhnya.

Relawan Bacapres yang didukung Partai Perindo itu juga menyerahkan bibit nila untuk mendukung budidaya tersebut. Adapun pemilihan nila untuk dibudidayakan karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi.

"Seperti kita tahu untuk nila itu perawatannya enggak terlalu ribet. Sangat gampang untuk merawat nila. Pengembangbiakannya juga cukup cepat. Secara nilai ekonomis, nila juga cukup stabil harganya," katanya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya