Bertemu Putin, Presiden Iran Sebut Israel Lakukan Genosida di Gaza dengan Dukungan Barat

Rahman Asmardika, Jurnalis
Jum'at 08 Desember 2023 09:30 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin berjabat tangan dengan Presiden Iran Ebrahim Raisi dalam pertemuan di Moskow, Rusia, 7 Oktober 2023. (Foto: Spputnik/ Pool via Reuters)
Share :

MOSKOW - Presiden Iran Ebrahim Raisi bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin dalam kunjungannya ke Moskow, Kamis, (7/12/2023). Dalam pembicaraan itu, kedua pemimpin membahas sejumlah isu termasuk perang yang terjadi di Gaza.

Pembicaraan kedua pemimpin ini berlangsung sebagai bagian dari rangkaian pertemuan Putin yang berfokus pada Timur Tengah. Putin menyambut Raisi di Kremlin sehari setelah mengunjungi Uni Emirat Arab dan Arab Saudi, di mana ia membahas perang di Gaza dan Ukraina serta upaya Rusia dan OPEC untuk mendongkrak harga minyak. .

Dalam pidato pembukaan yang disiarkan televisi, tidak ada pemimpin yang menyinggung peningkatan kerja sama militer negara mereka – yang menjadi sumber kekhawatiran Amerika Serikat (AS), yang mengatakan Iran memasok senjata ke Rusia untuk digunakan melawan Ukraina.

Putin mengatakan sangat penting untuk membahas situasi di Timur Tengah, khususnya di wilayah Palestina. Sementara Raisi menuduh negara-negara Barat mendukung “genosida” yang dilakukan Israel di Gaza.

"Apa yang terjadi di Palestina dan Gaza tentu saja merupakan genosida dan kejahatan terhadap kemanusiaan," kata Raisi melalui penerjemah, sebagaimana dilansir Reuters. Dia mengatakan “lebih menyedihkan lagi” bahwa hal ini didukung oleh Amerika Serikat dan negara-negara Barat.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya