Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ganjar Nilai Anak Muda Perlu Kembangkan Diri

Achmad Al Fiqri, Jurnalis
Kamis 21 Desember 2023 20:19 WIB
Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ganjar Pranowo nilai anak muda perlu kembangkan diri. (MPI/Achmad Al Fiqri)
Share :

 

JAKARTA - Calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo menilai, Indonesia memiliki potensi untuk melompat untuk menjadi negara maju. Untuk mewujudkan itu, ia merasa anak muda perlu mengembangkan diri.

Ia merasa, Indonesia berpotensi menjadi negara maju. Apalagi, jumlah warga produktif Indonesia sebesar 69% dari jumlah populasi. Untuk itu, ia merasa masyarakat Indonesia perlu dimaksimalkan untuk mengembangkan diri.

"Apakah kemudian bonus demografi ini bisa menjadi benar-benar keuntungan atau menjadi malapetaka," tutur Ganjar di acara Teman Cerita Festival, di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Kamis (21/12/2023).

Di sisi lain, Ganjar merasa, Indonesia Emas 2045 0akan tercapai. Apalagi, nilai PDP Indonesia berada di urutan kelima di dunia.

"Cita-cita, kalau kita enggak nyiapkan itu, skenarionya enggak kita siapkan. Oiss, kita gagal. Maka kemudian digital adalah kunci," ucap Ganjar.

Namun, Ganjar merasa, masyarakat terkhusus kaum muda, perlu aktif untuk mengembangkan diri.

"Kalau cuma nunggu saja. Aku minta dong, kapan itu buat saya, aku kebagian apa? Selesai itu," kata Ganjar.

Menurutnya, dunia digital dan finansial menjadi potensial untuk wadah anak muda mengembangkan diri.

"Maka kalau kita liat, kalau mau aktif, satu ada kemampuan diri. Yang kedua ada melek digital, yang ketiga melek finansial," kata Ganjar.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya