TikTok dan Angga Yunanda Ajak Masyarakat #SalingJaga Lawan Misinformasi Tahun 2024

Aris Kurniawan, Jurnalis
Rabu 03 Januari 2024 18:58 WIB
Tiktok gandeng figur publik dan kreator dari berbagai latar belakang profesi dan generasi yaitu Angga Yunanda, Merry Riana, Sania Leonardo dan Dims The Meat Guy,kampanyekan #SalingJaga (Foto: Dok Tiktok)
Share :

Di bawah kampanye #SalingJaga, TikTok telah meluncurkan serangkaian upaya proaktif untuk menegaskan komitmennya dalam menjaga integritas Pemilu dan melawan penyebaran misinformasi. Komitmen ini diwujudkan melalui kerja sama dengan Rekata Studio pembuat film 'Budi Pekerti' untuk mengemukakan pesan #SalingJaga; meluncurkan 'Pusat Panduan Pemilu 2024' yang didukung oleh KPU RI dan BAWASLU RI pada laman khusus di platform TikTok; bekerja sama dengan mitra cek fakta independen, yakni AFP, MAFINDO dan Perludem; serta menghadirkan aktivitas di dalam aplikasi seperti tantangan tagar (hashtag challenge) bagi pengguna untuk berbagi cara #SalingJaga versi mereka.

Menurut Psikolog Naomi Ernawati Lestari, banyaknya konten yang bermunculan di platform digital tidak jarang dapat membuat kita kewalahan, terlebih jika kondisi mental kita belum siap untuk mengolah informasi tersebut. Memahami cara mengolah dan menyaring konten apa saja yang 'aman' untuk dikonsumsi juga dapat menjadi bentuk #SalingJaga kesehatan mental bersama.

"Oleh karena itu, pastikan kondisi mental kita berada dalam keadaan baik sebelum mengolah maupun menyebarkan informasi yang kita terima," kata Naomi.

Sementara itu Sania Leonardo, Kreator TikTok, mengatakan, selain bijak berkonten, bijak berkomentar juga merupakan salah satu bentuk terpenting dari #SalingJaga. "Kita perlu ingat bahwa ketika komentar yang kita tinggalkan di unggahan orang lain, apabila tidak bisa dibuktikan kebenarannya bisa memiliki pengaruh yang sangat besar, tidak hanya ke kondisi mental orang tersebut, tapi juga aspek kehidupan lainnya seperti karier mereka. Yuk, mulai bijak bermedia sosial dan terus #SalingJaga satu sama lain dari bahaya misinformasi!" katanya.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang upaya TikTok #SalingJaga guna menyediakan ruang digital yang aman dan nyaman bagi semua jelang Pemilu 2024, kunjungi Pusat Panduan Pemilu 2024 TikTok Indonesia.

(Fitria Dwi Astuti )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya