JAKARTA - Caleg Partai Perindo untuk DPRD Provinsi Dapil 8 DKI Jakarta, Diska Resha Putra menilai sosok istri calon presiden nomor urut 03, Siti Atikoh Supriyanti merupakan seorang ibu yang sangat baik. Menurutnya, Atikoh sosok yang sangat mengayomi.
“Ini sosok seorang ibu yang sangat baik, mungkin bagi kita semua, ini kan calon ibu negara apabila diberi amanat, tapi saya percaya bila diberi amanah oleh rakyat, ini lah ibu-ibu, bagaimana dia mengayomi kita bagaimana dia menyantuni kita dan segala macam lah,” ucap Diska di warung Garasi Si Doel, Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (21/1/2024).
Diska mengaku, Atikoh juga menyempatkan hadir saat dia sedang menggelar bazar murah dan cek kesehatan gratis di wilayah Jakarta Selatan. Disana warga yang melihat kedatangan Atikoh juga sangat antusias.
BACA JUGA:
"Saya ini pertama kali bertemu bu Atikoh tadi pagi, jadi pertama kali saya kaget bu Atikoh hadir ke wilayah dapil, jadi Alhamdulillah tadi tuh ada 2.500 hadir dari 25 RT," ucapnya.