Uu Ruzhanul Ulum Sebut PPP Jabar Siap Tempur Menangkan Ganjar-Mahfud

Agi Ilman, Jurnalis
Senin 22 Januari 2024 02:39 WIB
Share :

BANDUNG - Mantan Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, dengan tegas menyatakan kesiapan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Jawa Barat untuk memenangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden, Ganjar-Mahfud.

Uu, yang juga merupakan kader partai, menilai ini sebagai tanggung jawabnya dalam memperjuangkan agenda PPP.

"Saya harus memperjuangkan kemenangan capres yang diusung PPP, yaitu Ganjar-Mahfud, dan diakui saya sebagai tim pengarah," ujar Uu saat ditemui dalam kampanye akbar di Kota Bandung pada Minggu (21/1/2024).

Selain berkomitmen mendukung pasangan tersebut, Uu juga menegaskan bahwa PPP akan memobilisasi dukungan dari berbagai elemen masyarakat, khususnya komunitas di pondok pesantren.

"Saya dengan berbagai macam jaringan lewat komunitas akan memperjuangkan keputusan partai, kalau tidak saya bukan kader partai yang baik. Termasuk besok akan apel siaga panglima santri di Indramayu cirebon 1000 santri yang akan ikut apel," katanya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya