Venna mengatakan, digelarnya bazar minyak goreng murah memang bertujuan untuk meringankan masyarakat. “Bazar minyak goreng murah ini untuk meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidup,” katanya.
Diketahui, sebelum menggelar bazar minyak goreng murah Venna Melinda mengajak warga senam bersama atau senam massal. Dalam kegiatan kampanyenya Venna didampingi Caleg Perindo Provinsi Jawa Timur Yekti Murih Wiyati.
(Angkasa Yudhistira)