Mabes Polri Turunkan Tim Cari 3 DPO Pembunuh dan Pemerkosa Vina Cirebon

Irfan Ma'ruf, Jurnalis
Kamis 16 Mei 2024 14:57 WIB
Vina dan Eki, korban pembunuhan gerombolan geng motor di Cirebon.
Share :

JAKARTA - Mabes Polri akhirnya menurunkan tim untuk mencari tiga pelaku kasus pembunuhan dan pemerkosaan Vina Dewi Arsita di Cirebon, Jawa Barat yang masih buron. Ketiganya masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) yakni Andi, Dani dan Pegi alias Perong.

"Tim sudah turun dari Mabes Polri dan Polda Jabar. Mohon doanya ya agar bisa terungkap," kata Sekretaris Pribadi (Sekpri) Kapolri, Kombes Ahrie Sonta dalam akun X, Kamis (16/5/2024).

Vina bersama pacarnya Muhammad Risky Rudiana alias Eki dibunuh oleh segerombolan geng motor pada 27 Agustus 2016. Namun, sudah delapan tahun berlalu masih ada tiga pelaku belum ditangkap.

 BACA JUGA:

Ahrie Santo meminta masyarakat yang memiliki informasi tentang pelaku yang masih buron agar disampaikan ke polisi untuk memudahkan penyidikan dan penangkapan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya