Miris! PNS di Riau Nekat Nyolong Besi di Area Pertamina Hulu Rokan

Banda Haruddin Tanjung, Jurnalis
Rabu 19 Juni 2024 20:27 WIB
Illustrasi (foto: Okezone)
Share :

PEKANBARU - Polres Rohil, Riau menangkap dua pencuri besi di area Pertamina Hulu Rokan (PHR). Ironisnya, salah satu yang ditangkap adalah bersatus Pegawai Negeri (PNS).

Kapolres Rokan Hilir, AKBP Andrian Pramudianto mengatakan, dua tersanga melakukan pencurian di Jalan Lintas Sintong, Desa Sintong, Kecamatan Tanah Putih. Dua tersangka yang diamankan adaah Junardi Miko (JM) berstatus PNS dan temannya Rizal.

“Kedua tersangka sudah kita amankan bersama barang bukti,” kata Andrian Pramudianto, Rabu (19/6/2024).

Aksi pencurian itu terjadi pada 18 Juni 2024. Saat itu petugas perusahaan mendapat laporan kalau ada pencurian di Desa Sintong. Di mana pelaku melakukan pencurian pagar besi milik Pertamina Hulu Rokan. Di mana saat kejadian salah seorang petugas di todong dari belakang dan tidak bisa berbuat apa apa. Kemudian pelaku berhasil membawa besi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya