Peduli Pemberdayaan Perempuan, Iksan-Iriane Didukung Ibu-Ibu di Desa Parilangke

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis
Senin 14 Oktober 2024 23:33 WIB
Iksan-Iriane didukung ibu-ibu di Pilkada Morowali (Foto: istimewa/Okezone)
Share :

MOROWALI - Tokoh perempuan Desa Parilangke, Ira berkata pasangan calon bupati dan wakil bupati Morowali nomor urut 3, Iksan Baharuddin Abdul Rauf-Iriane Iliyas mendapatkan dukungan signifikan dari ibu-ibu Desa Parilangke. Besarnya dukungan Iksan-Iriane karena pasangan tersebut dikenal peduli terhadap kesejahteraan perempuan dan pemberdayaan masyarakat.

Banyak ibu-ibu di desa merasa masih memiliki potensi untuk berusaha, namun terhambat oleh kurangnya lapangan pekerjaan. Selain itu, masalah modal menjadi kendala utama yang dihadapi dalam memulai usaha.

"Kami ibu-ibu ini masih kuat dan ingin bekerja tapi lapangan pekerjaannya tidak ada. Kalaupun ingin membangun usaha kecil sulit juga karena tidak ada modal," kata Ira, Sabtu (12/10/2024). 

Iksan-Iriane dianggap sebagai pasangan yang paling supportive bagi para ibu di Morowali. Pada setiap momen kampanye, keduanya berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang mendukung perempuan agar lebih aktif dalam ekonomi.

"Pak Iksan dan Ibu Iriane ini pasangan yang selalu mendukung kami ibu-ibu untuk tetap aktif berusaha. Beliau-beliau ini menjawab keinginan kami, karena itu banyak yang mendukung pasangan IKLAS ini," tegasnya. 

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya