Suswono juga menjelaskan bahwa program ini merupakan jawaban dari berbagai tantangan yang dihadapi perempuan Jakarta, termasuk stereotip dan tantangan sosial lainnya. RIDO percaya bahwa dengan memberdayakan perempuan, kita dapat menciptakan masyarakat yang lebih inklusif, mendukung perempuan untuk terus berkarya, dan menjadikan mereka pilar penting dalam pembangunan Jakarta.
“Perempuan memiliki peran yang sangat kuat dalam keluarga dan masyarakat. Bersama RIDO, kami berkomitmen untuk mendengar dan memberdayakan komunitas ibu-ibu Jakarta, memberikan mereka dukungan nyata, dan memastikan bahwa setiap perempuan memiliki akses yang sama untuk sukses dan berkembang. Mari kita bersama-sama membangun Jakarta yang lebih berdaya,” tutup Suswono.
(Fetra Hariandja)