JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan bahwa dirinya diundang untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) grup of seven (G7). Prabowo mengaku sedang mempelajari undangan KTT G7 tersebut.
"Dan juga ada kemungkinan saya sedang mempelajari katanya ada undangan juga untuk KTT G7 kita diundang juga," kata Prabowo dalam arahannya pada sidang kabinet paripurna di Kantor Presiden, Jakarta pada sore hari ini Rabu (6/11/2024).
Menurut Prabowo undangan KTT G7 merupakan suatu kehormatan bagi Indonesia.
"Karena ini berarti sesuatu kehormatan Indonesia dianggap juga pantas diundang ke G7," katanya.
Selain KTT G7, Prabowo bakal melakukan kunjungan kenegaraan dan kerja di beberapa negara. Dirinya bakal mengunjungi Peru, Brazil, China hingga Inggris.
"Antara lain menghadiri KTT APEC di Peru dan G20 di Brazil. Juga ada undangan kunjungan kenegaraan ke pemerintah Tiongkok, kunjungan kehormatan ke Amerika Serikat dan juga kunjungan kerja ke Inggris untuk menjumpai perdana menteri Inggris," ungkapnya.