Ini Identitas 19 Korban Tewas Akibat Banjir dan Longsor Pekalongan

Achmad Al Fiqri, Jurnalis
Rabu 22 Januari 2025 16:34 WIB
Pencarian korban banjir dan longsor Pekalongan (Foto: BNPB)
Share :

JAKARTA - Tim pencarian dan pertolongan (SAR) gabungan berhasil menemukan dan mengevakuasi dua jenazah korban longsor yang melanda Desa Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan pada Rabu (23/1/2025) pagi. Saat ini, jumlah korban tewas mencapai 19 orang.

"Dengan demikian, jumlah korban meninggal dunia yang tercatat hingga siang hari ini sebanyak menjadi 19 jiwa," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangan tertulis, Rabu.

Selain korban jiwa, kata Abdul, pihaknya juga mencatat kerugian materil yang terjadi akibat peristiwa ini. Setidaknya, dua unit rumah rusak berat, dua jembatan rusak, tiga unit kendaraan roda empat rusak berat, satu unit cafe terdampak, dan tiga akses jalan tertutup materil longsor. 

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pekalongan bersama dengan seluruh instansi terkait, masih terus melakukan pendataan dan penanganan korban dan lokasi terdampak.

"BNPB mengimbau kepada masyarakat dan tim yang sedang bertugas di lapangan untuk berhati-hati dan waspada terhadap bencana susulan yang bisa saja terjadi sewaktu-waktu dikarenakan kondisi cuaca yang belum menentu," katanya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya