Rampok dan Cabuli Dua Wanita, Sopir di Jambi Ditembak Polisi 

Azhari Sultan, Jurnalis
Selasa 22 April 2025 00:30 WIB
Pelaku pencabulan dua wanita di Jambi (foto: Okezone)
Share :

JAMBI - Seorang sopir di Jambi diamankan tim Ditreskrimum Polda Jambi saat akan kabur ke Lampung, lantaran melakukan perampokan dan pencabulan terhadap dua orang perempuan.

Tidak hanya itu, tersangka terpaksa ditembak kakinya lantaran berusaha kabur dan melawan petugas saat akan diamankan di kawasan Mestong, Kabupaten Muarojambi, Jambi.

"Tersangka Udin (35), warga Paal Merah, Kota Jambi kita amankan kurang dari 24 jam saat kabur ke Lampung menggunakan mobil travel di kawasan Mestong, Kabupaten Muarojambi," ungkap Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jambi, Kombes Manang Soebeti, Senin (21/4/2025).

Saat diamankan, pelaku sempat melakukan perlawanan, namun berhasil dilumpuhkan oleh tim.

"Karena melakukan perlawanan terhadap petugas, tersangka terpaksa kita beri tindakan tegas dan terukur,” tegasnya.

Diceritakannya, tersangka melakukan perampokan dan pencabulan terhadap dua orang perempuan di kosan korban di kawasan Muaro Pijoan, Jambi Luar Kota (Jaluko), Kabupaten Muarojambi.

 

Dalam aksinya, tersangka masuk ke kosan korban dengan mencongkel pintu menggunakan linggis yang sudah dipersiapkannya.

"Niat tersangka memang akan merampok dengan menggunakan linggis. Kedua korban diancam pelaku dengan menggunakan senjata tajam saat sedang istirahat. Karena perempuan mereka tidak berani melawan," tuturnya.

Menurutnya, kedua korban bukan disetubuhi tapi dicabuli dengan menggunakan tangan terhadap alat sensitif korban.

"Saat melakukan aksinya, tersangka melakukan perekaman terhadap korban yang tanpa busana dengan menggunakan hp milik korban," imbuh Manang.

Dalam penangkapan tersebut, polisi turut mengamankan dua unit telepon genggam serta satu buah sarung berwarna merah biru sebagai barang bukti. 

Guna penyelidikan lebih lanjut, tersangka yang tertatih-tatih jalan lantaran kaki kanannya luka akibat hadiah timah panas harus mendekam di sel tahanan Polda Jambi.
 

(Awaludin)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya