PAPUA –Presiden Prabowo Subianto dalam beberapa kesempatan, menjelaskan bahwa program Makan Bergizi Gratis (MBG) tidak hanya meningkatkan gizi anak-anak dan ibu hamil, tetapi juga menggerakkan roda perekonomian daerah. Salah satunya di Bumi Cendrawasih, Papua.
Tokoh masyarakat Papua, Esau Tegai mengatakan pihaknya mendukung komitmen Prabowo Subianto dalam menjalankan program MBG di wilayah Papua. Dia juga menegaskan tidak ada penolakan MBG di Papua.
“Sebagai tokoh masyarakat Jayapura, kita berkomitmen untuk ikut mendukung dan mengatasi masalah gizi, sebagai langkah dasar untuk menciptakan generasi Papua sebagai generasi penerus yang kuat dan berpotensi menjadi pilar kemajuan di Papua," ujar Esau, Senin (19/5/2025).
Menurutnya, Program MBG yang diterapkan Pemerintah di Wilayah Papua merupakan komitmen Prabowo untuk generasi penerus Papua agar dapat menciptakan generasi yang kuat, dan unggul demi kemajuan Papua dan kemajuan bangsa untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Dia juga mengapresiasi pemerintah dalam penerapan MBG di sejumlah wilayah di Papua karena bertujuan ingin memastikan pemenuhan gizi di Papua khususnya untuk anak - anak, ibu hamil dan ibu menyusui. Program ini juga menjadi bagian upaya untuk meningkatkan status masyarakat Papua.
Dia menilai, program MBG di Papua dapat mengembangkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Papua di masa depan. MBG dapat membuat anak – anak Papua semakin cerdasa dan berdaya saing global.
“Program MBG sangat positif bagi pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas di Indonesia dan khususnya di tanah Papua, menuju Indonesia emas di tahun 2045 serta menciptakan generasi yang berpotensi yang sehat dan cerdas dan bercahaya saing global, melalui kolaborasi yang kuat antara pemerintah, masyarakat dan sektor swasta, ucapnya.
“Diharapkan semua sasaran program MBG dapat tercapai termasuk di Papua dan memberi dampak yang baik bagi pembangunan nasional, tutupnya.
(Fahmi Firdaus )