Lucas CMNP Tak Berani Terima Tantangan Debat Terbuka, Hotman: Harga Diri Hilang Kalau Tidak Berani!

Tim Okezone, Jurnalis
Senin 29 September 2025 18:35 WIB
Hotman Paris Hutapea/ist
Share :

"Ayo lah kita berdebat terbuka, di mana? Mau di TV MNC, di TV mana pun, atau di YouTube, saya akan dengan senang hati datang," kata Hotman, dikutip Jumat (4/9/2025).

Hotman menyatakan, debat ini juga bisa turut memberikan pendidikan hukum kepada masyarakat. Dia mengaku akan dengan senang hati berdebat dan ditonton masyarakat Indonesia.

"Ayo dong, berani nggak? Berani nggak? Daripada bikin-bikin video seperti entah siapa yang bikin video-video, mendingan berdebat ayo," ujar Hotman.

Hotman mengaku sudah sering berhadapan dengan para kuasa hukum CMNP, termasuk Lucas. Sebagian besar sudah dimenangkan oleh Hotman.

"Hampir semaunya menang sih, perkara saya melawan Lucas itu, hampir semuanya dimenangkan oleh Hotman. Itu fakta lho," kata Hotman.

(Fahmi Firdaus )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya