“Jadi Saudara-saudara, kita tidak main-main. Masalah pendidikan adalah investasi masa depan bangsa,” imbuhnya.
Prabowo juga mengakui bahwa masih banyak kekurangan dalam sektor pendidikan, namun menegaskan bahwa semuanya akan dibenahi.
“Kita tidak malu-malu. Kita mengakui masih banyak kekurangan, tapi kita bertekad untuk memperbaiki semuanya itu,” katanya.
Salah satu langkah yang akan ditempuh, lanjut Prabowo, adalah mengejar para koruptor dan menggunakan dana hasil sitaan untuk mendukung perbaikan pendidikan nasional.
“Nanti itu semua uang-uang koruptor kita kejar. Maling-maling akan kita kejar semua itu supaya anak-anak kita pinter-pinter,” pungkasnya.
(Awaludin)