Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

123 Warga Rusia Tewas Akibat Cuaca Dingin Ekstrem

Wahyu Dwi Anggoro , Jurnalis-Rabu, 26 Desember 2012 |13:50 WIB
123 Warga Rusia Tewas Akibat Cuaca Dingin Ekstrem
Ilustrasi cuaca dingin (Foto: AP)
A
A
A

MOSKOW – Pemerintah Rusia menyatakan, sekitar 123 warganya tewas akibat cuaca dingin yang melanda negara tersebut sejak 10 hari yang lalu. Di Kota Moskow suhu dilaporkan mencapai minus 30 derajat celcius sedangkan di wilayah Siberia suhu mencapai hingga minus 60 derajat celcius.

“Sejak dimulainya musim dingin, sekitar 123 warga telah tewas karena menderita radang dingin,” ujar seorang petugas medis di Rusia, seperti dikutip Interfax, Rabu (26/12/2012).

Petugas tersebut juga mengungkapkan terdapat sekitar 833 warga lainnya yang saat ini dirawat di rumah sakit. Selain dirawat karena mengalami radang dingin para warga tersebut juga dilaporkan juga mengalami Hipothermia.

Radang dingin adalah keadaan dimana anggota badan mengalami pembekuan akibat terkena cuaca yang sangat dingin. Sedangkan Hipothermia adalah gangguan metabolisme yang juga diakibatkan oleh cuaca yang dingin.

Media Rusia melaporkan desa Khoyu Aksy di wilayah Siberia selatan saat ini berada dalam kondisi darurat. Pembangkit listrik di desa tersebut mati membuat warga tidak dapat menyalakan mesin pemanas ruangan. Padahal suhu di wilayah desa tersebut mencapai minus 40 derajat Celcius.

“Persediaan makanan kami telah habis, kami pun harus mencairkan es untuk mendapatkan air. Kami tidak bisa menghindar dari cuaca dingin, suhu di dalam rumah saja ada dibawah nol derajat Celcius,” terang seorang warga desa Khoyu Aksy.

Pemerintah Rusia pun mengirimkan tim penyelamat untuk mengevakuasi sekitar 4.000 warga yang tinggal di desa tersebut. Tim penyelamat menggunakan helikopter untuk memindahkan para warga ke tempat yang lebih aman.

Cuaca dingin ekstrem sebelumnya tidak hanya terjadi di Rusia. Di India, kondisi serupa juga dilaporkan sejak beberapa hari terakhir. Dilaporkan sekira 25 orang tewas akibat cuaca dingin yang melanda Uttar Pradesh, Rajasthan, Punjab dan Haryana.

Kondisi di juga disertai dengan pembatalan jadwal penerbangan dan operasi kereta api. Kabut tebal yang turun, menyebabkan dilakukan pembatalan tersebut.

(Fajar Nugraha)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement