 
                JOMBANG - Hampir satu juga warga Kabupaten Jombang menyalurkan hak suara memilih pasangan bupati dan wakil bupati periode 2013-2018. Ada tiga pasangan calon bertanding memperebutkan kursi Jombang Satu yang berlangsung hari ini.
"Warga terdaftar dalam daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 998.463, yang akan memberikan hak pilih di 2.144 TPS di 306 desa dari 21 kecamatan," ujar Ketua KPU Kabupaten Jombang, Machwal Huda di Jombang, Rabu (5/6/2013).
Tiga pasangan yang bertarung secara berurutan adalah Munir Alfanani - Wiwik Nuriati (Mukti) diusung oleh PKB dan PKPI, pasangan Widjono Soeparno - Sumrambah (WIRA) diusung PDI Perjuangan, Partai Hanura, serta PKPB. Terkahir pasangan Nyono Suharli - Mundjidah Wahab (Noah) yang diusung Partai Golkar, PPP, PKS, Partai Demokrat, dan Partai Gerindra.
"Persiapan yang dilakukan oleh panitia penyelenggara sudah 100 persen. Semua logistik sudah kita distribusikan ke TPS-TPS," aku Machwal.
Bila ada warga yang belum mendapatkan surat panggilan untuk memilih, pria bertubuh tambun itu mengimbau agar tetap datang ke TPS dengan membawa KTP. Artinya, meski belum dapat surat panggilan warga Jombang tetap bisa menggunakan hak politiknya.
"Warga  yang belum masuk DPT, bisa menggunakan KTP untuk memberikan suara di TPS," tukasnya.
(Risna Nur Rahayu)