Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Janji Pemberantasan Korupsi Masih Mendominasi

Fiddy Anggriawan , Jurnalis-Kamis, 20 Maret 2014 |19:27 WIB
Janji Pemberantasan Korupsi Masih Mendominasi
A
A
A

JAKARTA - Calon presiden (capres) berlomba-lomba menawarkan program untuk mendapat dukungan pemilih di Pemilu 2014. Namun, sepertinya program yang ditawarkan akan berkutat pada janji pemberantasan korupsi.

"Kalau Anda perhatikan, yang diinginkan orang saat ini umumnya yang pertama pemberantasan korupsi, kesejahteraan, dan pembangunan ekonomi," ungkap pakar politik LIPI Ikrar Nusa Bhakti, di Kantor Lembaga Populi Center, Jakarta, Kamis (20/3/2014).  
Ikrar mengaku, saat ini tidak ada capres yang membahas program politik luar negeri dan pertahanan. Ini memang dua program penting, tapi di Indonesia bicara orang bukan program.
 
"Pemilu seharusnya bukan cuma memilih orang tapi memilih program, tapi sayangnya memang program belum dimainkan, kecuali pemberantasan korupsi," tegasnya.
 
Sedangkan, sosiolog Universitas Indonesia (UI) Thamrin Tomagola, mengatakan seharusnya capres memperhatikan kepedulian masyarakat tergantung kelas sosialnya. Untuk kelas atas tentu sangat peduli dengan kenyamanan dan keamanan.
 
"Kelas menengah, ada tiga pertama demokrasi dan HAM, pemberantasan korupsi dan pembenahan pengrusakan lingkungan. Kemudian, kelas bawah, hanya peduli tentang kesejahteraan," jelas Thamrin.
 
Dia berharap presiden mendatang mampu menjaga ketimpangan sosial yang terjadi dan mampu mengendalikan modal untuk pemberdayaan rakyat kecil lewat pemberian usaha kecil.
 
"Namun, agenda pemerintahan baru, coba tangani lima hal yang ada di tiga kelas masyarakat dengan cara mengendalikan modal untuk kepentingan yang lebih besar, untuk Indonesia lebih baik," tutup Thamrin.

(Muhammad Saifullah )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement