Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Rhoma Irama Resmi Cabut Dukungan untuk PKB

Isnaini , Jurnalis-Jum'at, 16 Mei 2014 |16:14 WIB
Rhoma Irama Resmi Cabut Dukungan untuk PKB
Dokumentasi Okezone
A
A
A

JAKARTA – Raja Dangdut Rhoma Irama resmi mengundurkan diri dari bursa Pemilihan Presiden 2014. Rhoma yang semula digadang-gadang menjadi calon presiden dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), menarik seluruh dukungannya untuk partai tersebut.  
 
"Saya atas nama pribadi dan tim pemenang yang terdiri dari para ulama dan habib dan kawan-kawan Rifori, dengan kerendahan hati kami mencabut dukungan untuk PKB dalam Pilpres 9 Juli," ujar Rhoma di Posko Rhoma Irama for RI 1 (Rifori), Cawang, Jakarta Timur, Jumat (16/5/2014).
 
Pedangdut dengan gelar Kesatria Bergitar itu beralasan visi-misi yang dimilikinya sudah tidak sesuai dengan PKB. Selain itu, Rhoma mengaku kecewa dengan sikap PKB yang dinilai tidak mengakuinya.
 
"Karena sudah tidak ada kesesuaian antara visi-misi dan arah orientasi politik. Kedua PKB juga sudah tidak mengakui Rhoma sebagai calon presiden. Hal ini mengecewakan teman-teman yang telah berjuang dan berkerja keras tanpa pamrih demi membesarkan PKB. Melalui dua alasan ini menjadikan dasar kami untuk menarik dukungan dari PKB," papar Rhoma.
 
Kendati demikian, ayah dari Ridho Rhoma itu mengingatkan pendukungnya untuk tidak bersikap anarkis dalam meluapkan kekecewaan ke partai pimpinan Muhaimin Iskandar tersebut.
 
"Tentu bagi pendukung jika ada kecewaan boleh ditunjukkan rasa kecewaan itu, tetapi sesuai koridor yang tidak merusak ukhwanul Islamiyah, tanpa anarkis," tegasnya.
 
 
 

(TB Ardi Januar)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement