"Kami meminta Bupati atau Wakil Bupati Bangkalan menemui kita. Supaya tahu secara langsung aspirasi dari rakyat yang menolak kenaikan harga BBM," ucapnya.
Sayangnya, para pendemo gagal bertemu dengan Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan. Mereka hanya ditemui Asisten Pemerintahan, Tamar Djaya. Namun, pendemo menolak ditemui olehnya.
Kemudian massa bergerak ke Jalan Soekarno-Hatta dan melakukan blokade. Aksi tersebut mendapat pengawalan ketat dari petugas kepolisian.
(Carolina Christina)