Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Cara Ideal agar Harga Gas Kembali Terjangkau

Rizka Diputra , Jurnalis-Minggu, 13 Desember 2015 |21:00 WIB
Cara Ideal agar Harga Gas Kembali Terjangkau
Gas (Foto: Ilustrasi)
A
A
A

JAKARTA - Pakar manajemen Rhenald Kasali berpendapat open access ialah opsi sinergi yang paling ideal antara dua BUMN, yakni Pertagas yang merupakan anak perusahaan PT Pertamin (Persero) dan PT Perusahaan Gas Negara (PGN).

Open access, kata Rhenald adalah pilihan terbaik, terutama jika orientasi sinergi adalah untuk kepentingan rakyat. Pasalnya, dengan open access, maka akan tercipta efisiensi, yang pada muaranya akan membuat harga gas menjadi murah.

"Itulah pilihan paling ideal. Bekerja sama saja keduanya," kata Rhenald yang juga guru besar Universitas Indonesia (UI) ini, Minggu (13/12/2015).

Menurutnya, jika open access diberlakukan, maka selain ada kolaborasi, tetap pula ada kompetisi, pada porsinya masing-masing. Keduanya, yakni kompetisi dan kolaborasi, diperlukan untuk meningkatkan daya saing dan efisiensi.

Pada porsi kompetisi, misalnya, Rhenald menyebutkan, baik PGN maupun Pertagas, bisa saling bersaing dalam masalah harga dan dalam penekanan biaya. Sedangkan porsi kolaborasi, lanjutnya, dilakukan untuk menciptakan efisiensi tersebut. Sehingga rakyat pula yang akan diuntungkan dengan persaingan dan kolaborasi ini.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement