Sementara itu, Anggota Komisi I DPR Tantowi Yahya tidak menyoal pengibaran bendera China asalkan dalam kaitan kerja sama antarnegara.
"Yang janggal dan tidak boleh lagi terjadi ke depan itu adalah ketika ukuran bendera negara lain itu lebih besar daripada bendera kita," tutur politikus Partai Golkar ini.
Minimal, kata dia, ukuran bendera negara lain sama seperti Indonesia atau tidak lebih besar dari bendera Merah Putih.
"Tapi dalam konteks mereka mau mengibarkan benderanya karena mereka investor begitu saya rasa tidak melanggar undang-undang, jadi masalah kalau misalnya cuma satu-satunya bendera, cuma bendera mereka yang dikibarkan," tuturnya.
(Rizka Diputra)