JAKARTA - Masa pensiun Barack Obama banyak diisi dengan menjadi pembicara. Setelah menjadi pembicara kunci di Skotlandia, 26 Mei lalu, Presiden ke-44 Amerika Serikat (AS) itu akan menjadi pembicara di Indonesia.
Barack Obama akan menyampaikan pidato kunci di Kongres Diaspora ke-4 di Jakarta pada 1 Juli 2017. Kepastian tersebut didapat dari Ketua Dewan Kehormatan Indonesian Diaspora Network Global (IDNG), Dino Pati Djalal.
"Ini akan menjadi Pidato Obama pertama di Asia sejak tidak menjabat sebagai Presiden. Kami merasa terhormat dapat menyambut kembali ke Jakarta untuk menyampaikan pidato kunci di Konvensi," kata Dino kepada awak media di Bengkel Diplomasi FPCI, Menara Mayapada, Jakarta Selatan, Senin (12/6/2017).
Ketua Dewan Kehormatan Indonesian Diaspora Network Global (IDNG), Dino Pati Djalal, dalam konferensi pers di Bengkel Diplomasi FPCI, Menara Mayapada, Jakarta Selatan, Senin (12/6/2017).