JAKARTA - Sebuah video mengejutkan pengguna media sosial. Dalam unggahan di Youtube, tubuh seorang ustadz tampak melayang di udara saat sedang berceramah.
Dalam video tersebut terlihat kaki seorang ustadz berbaju hitam dan bersarung itu kakinya tak menyentuh lantai. Saat itu dia berdiri di atas sebuah mimbar kecil.
(Baca juga: Ngeri! Gerobak Bakso di Lokasi Kecelakaan Ini Bergerak Sendiri, Ini Videonya)
Video ini pertama kali diunggah oleh akun Facebook Priyo Khasbulloh dan viral di media sosial.
Namun banyak netizen meragukan asumsi bahwa tubuh ustadz tersebut melayang. Meskipun, ada juga netizen yang percaya.
"Manusia jadi jadian," komentar Aldi Oktovian.
"Coba tiangnya itu di ambil pasti glimpang.itu kan dia brdiri dibesi yg udh dcengkuk dbwah srung. ," kata Amoy Asih Amoy menebak.
"Itu ada kursi d bawah. Coba perhatikn ," tulis Arasta San.
Bagaimana, percaya atau tidak?
(Qur'anul Hidayat)