MAKASSAR - Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Makassar, Moh. Ramdhan 'Danny' Pomanto dan Indira Mulyasari Paramastuti (DIAmi) resmi mendaftar ke KPU Makassar untuk bertarung di Pilkada Serentak 2018.
Pasangan ini diarak ribuan warga Makassar simpatasan DIAmi ke Kantor KPU Makassar, Jalan Perumnas Antang Makassar, Senin (8/1/2018).
Rombongan yang dominan menggunakan kendaraan roda dua itu berangkat dari kediaman Danny, di Jalan Amirullah dan ada pula yang menungggu di sepanjang jalan yang dilalui paslon DIAmi ke KPU. Mereka pun kompak menggunakan pakaian oranye dan putih.
(Baca juga: Gerindra Tak Pindah ke Lain Hati, Pastikan Dukung Danny Pomanto di Pilwali Makassar)
Sepanjang jalan, para pendukung paslon DIAmi menyanyikan beberapa lagu dengan hiburan berupa tanjidor dan kasidah.
"Sebelum berangkat, DIAmi melakukan Salat Dhuha dua rakaat serta doa dan zikir agar semua proses berjalan dengan lancar. Tadinya cuaca yang kurang mendukung digantikan haru yang cerah mengawal perjalan DIAmi ke Kantor KPU," kata Mohammad Iqbal, salah satu tim pendukung DIAmi.
(Danny Pomano dan Indira-kanan)
Tepat pukul 10.00 Wita, Paslon DIAmi dan para pendukungnya tiba dan mengantar pasangan unggulannnya di depan kantor KPU Kota Makassar.
(Qur'anul Hidayat)