"Pelaku ini menanggapi twitt-twitt seperti itu di medsos dan mengajaknya bertemu di sebuah mal. Maka itu, sedang kami dalami apakah ada korban lainnya. Pelaku sudah sering melakukan transaksi seperti ini, melakukan seksual sesama jenis dan sebelumnya berhasil," ungkapnya.
(Baca Juga: Ditawari Kerja Teman Medsos, Pemuda Ini Malah Dirampok & Ditelanjangi di Kemang)
Selain itu, sambung Mardiaz, Pambudi dan Rizal terpaksa ditembak di bagian kakinya oleh polisi lantaran melawan polisi ketika akan ditangkap.
"Jadi, saat para pelaku mau ditangkap, anggota yang menangkap itu mau ditabrak oleh pelaku karena pelaku berniat melarikan diri sehingga diberikan tindakan tegas terhadap keduanya," pungkasnya.
(Arief Setyadi )